Musik adalah salah satu hal yang tak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia, musik membuat hari menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan. Berbagai jenis musik bisa didengarkan untuk menemani waktu dan salah satu jenis musik yang paling cocok untuk membangkitkan semangat adalah musik remix. Yakni jenis musik yang menggabungkan beberapa lagu yang berbeda menjadi sebuah lagu baru dengan beat yang asyik. Istilahnya adalah “mixing music”.
Untuk mendapatkan musik remix yang asyik dan membangkitkan semangat orang yang mendengarkannya, dibutuhkan software khusus remix lagu dan keahlian khusus untuk meracik musik-musik tersebut menjadi satu kesatuan yang menjadi mahakarya. DJ atau “disk jockey” adalah seseorang yang memiliki kemampuan menggunakan software tersebut dan menghasilkan musik remix yang oke punya, tetapi walau kita bukan seorang DJ dan tak memiliki latar belakang pelatihan khusus, kita juga bisa menyalurkan bakat di bidang musik kita dengan menggunakan aplikasi khusus untuk remix lagu di smartphone masing-masing.
7 Aplikasi Remix Lagu Terbaik di Android Cocok Untuk Pemula
Bagi DJ atau disk jockey, memiliki DJ board adalah sebuah hal yang wajib. Mereka akan menggunakan alat canggih tersebut untuk memadupadankan musik, dengan berbagai efek lain yang ada dan membuat musik baru yang menyenangkan di telinga. Tetapi bagi pemula, atau mungkin juga orang yang sekadar suka musik remix tetapi tak berminat terjun ke dunia DJ, sebaiknya menggunakan beberapa aplikasi dj yang bisa diunduh di Play Store atau di App Store.
Berikut ini adalah 7 rekomendasi aplikasi remix lagu terbaik yang bisa dicoba untuk membuat musik gabungan sendiri. Silahkan disimak:
1. DJ Mix Pads
Yang satu ini aplikasi remix yang cukup populer dengan tampilan persis seperti Mix Pad, lengkap dengan warna yang mencolok dan bisa memberikan efek-efek musik yang ciamik.
2. DJ Studio 5
Selain itu, aplikasi ini juga banyak diunduh di Play Store. Memiliki banyak fitur gratisan yang bisa digunakan, bahkan oleh para pemula sekalipun. Yang paling keren dari aplikasi ini adalah tidak ada banner yang mengganggu, iklan pop up dan lain sebagainya.
3. Edjing
Interface yang sederhana ini akan memberikan banyak pengetahuan baru untuk pemula, tapi cobalah pergesekan antar tiap dial dan juga slider, very recommended. Aplikasi ini gratis diungguh, tetapi ada In-app purchases dengan harga variatif mulai $ 1.07 sampai $ 106.84 per itemnya.
4. Cross DJ
Kalau yang ini jadi aplikasi DJ terbaik dengan kemampuan music mixingnya. Jika butuh musik akurat menggunakan aplikasi, maka yang ini sangat cocok. Bahkan aplikasi ini menyediakan deteksi BPM yang sangat akurat dari musik yang dimainkan lho.
5. Party Mixer
Aplikasi ini bisa membuat kita menyetel dan juga mixing dua tracks dalam waktu yang bersamaan lho.
6. Virtual DJ
Cocok untuk yang ingin rasakan sensasi jadi seorang DJ, lengkap dengan interface mesin DJ yang mudah untuk digunakan. Pemula pun bisa menggunakannya dengan mudah.
7. Zulu DJ
Aplikasi yang mudah untuk digunakan oleh pemula, bisa digunakan untuk merekam ulang lagu dengan aransemen khusus. Dilengkapi dengan tune tube yang bisa digunakan untuk latihan jadi DJ di rumah berbekalkan aplikasi ponsel.
Baca juga : 7 Aplikasi Sulap Terbaik untuk Android yang Super Keren
Itulah beberapa aplikasi yang bisa diunduh ke dalam ponsel pintar masing-masing. Gratis diunduh, juga mudah digunakan untuk penggabungan musik sesuai dengan selera kita. Selamat mencoba dan selamat berkarya!