5 Game Samurai Android Terbaik Paling Seru dengan Grafik Keren

Kamu suka game? Game apa yang paling kamu suka? Game, sekarang ini bukan hanya menjadi permainan biasa. Beberapa orang yang mahir bermain game bisa mendapatkan penghasilan hanya dengan bermain game dengan baik. Tidak hanya para anak kecil, tua, muda juga banyak yang bermain game baik melalui komputer, maupun melalui android.

Ada banyak game yang bisa didownload dan dimainkan, baik secara offline maupun secara online.  Semakin banyaknya pengguna android, maka semakin banyak pula game-game yang bisa dimainkan di android bermunculan baik itu yang gratisan dan yang berbayar.

Ada game dengan genre perang, petualangan, game-game ringan yang tidak membutuhkan banyak tenaga untuk memainkannya. Ada juga game jenis strategi yang cocok banget buat kamu yang suka mikir, contohnya seperti game karambol yang udah kita posting kemaren. Game-game tersebut dapat diunduh melalui play store, jika menggunakan internet, kamu bisa mencari dan mendownload game melalui Google.

Salah satu game yang banyak diminati oleh pengguna android adalah game samurai. Game yang satu ini banyak dimainkan oleh para remaja, maupun orang dewasa.

5 Game Samurai Android Terbaik yang Paling Populer

Game bertema samurai banyak diminati oleh pengguna android karena seru. tidak memakan banyak tenaga. Berikut ini ada beberapa game samurai seru yang bisa kamu download dan mainkan. Berikut ulasannya.

1. Game Ninja Samurai Wars: Darah Arena

Merupakan sebuah game yang akan mengajak kamu berpetualan ke tempat yang tak terduga. Game ini akan mengajak kamu menaklukan berbagai macam area musuh  dengan menggunakan senjata yang mematikan. Yang lebih menarik, kamu bisa menjarah area musuh , termasuk sumber daya yang mereka miliki. Jika kamu bisa menaklukkannya, maka kamu bisa menjadi penguasa tertinggi  dengan segala kemuliaan di Game Ninja Samurai Wars: Darah Arena. Tertarik untuk mencoba?

2. Samurai VS Zombie Defense

Samurai vs Zombie Defense

Pernahkah kamu memainkan game bertema zombie? Apa jadinya jika sebuah game samurai menghadirkan kawanan zombie di dalamnya sebagai musuh? Tentunya hal itu akan menjadi sangat menarik dan menyenangkan. Game Samurai VS Zombie akan mengajal kamu berpetualang untuk mengalahkan musuh-musuh yang tidak biasa.

Kamu akan mendapat tugas untuk menjaga keamanan desa dari para zombie dan iblis, kamu juga bisa memilih karakter lain yang bisa kamu mainkan. Lakukan strategi pertarungan terbaik untuk memenangkan pertarungan dan ajak teman-temanmu memainkan game ini agar lebih seru.

3. Samurai Rush

Salah satu game yang banyak diminati oleh pengguna android adalah game ini. Seandainya desamu diserang oleh musuh, apa yang akan kamu lakukan? Kamu akan diam saja atau menyerang balik untuk membebaskan teman-temanmu yang menjadi sandera. Lewati 30 level dan jadilah petarung yang mengalahkan 3 bos besar.

Pastikan kamu mengatur strategi yang benar, karena sekali kena pukul kamu akan mati dan harapan untuk menyelamatkan keluarga dan teman-temanmu akan sirna.

4. Samurai Ninja Fighter

Samurai Ninja Fighter

Game ini mengajak kamu berpetualang mengalahkan musuh seperti shinobi, ninja, shuriken, dan lain-lain. Kamu harus berjuang untuk menjadi petarung terakhir yang bisa memenangkan setiap level. Kumpulkan item agar kamu tetap hidup serta koin.

5. Samurai Defense

Samurai Defense

Game ini merupakan game android yang cukup sulit. Kamu harus menaklukan 100 level untuk menjadi pemenang. Tapi justru poin inilah yang menarik dan membuat para gamers tertantang. Game ini bisa didownload di play store atau appstore.

Tenang saja, rata-rata game di play store atau appstore adalah gratis, jadi kita tak mesti mengeluarkan uang sepeser pun. Selamat bermain game.

You May Also Like