Siapa yang tidak mau mempercantik tampilan Android dengan menampilkan nama atau tulisan di status bar? Bahkan cara ini bisa dilakukan tanpa root dengan bantuan aplikasi pihak ketiga yang bisa secara gratis kita download di play store.
Membuat tulisan di status bar umumnya memang tidak bisa kita lakukan, karena pada smartphone Android tidak terdapat fitur tersebut. Namun siapa sangka kita bisa mengakalinya dengan menggunakan aplikasi, tanpa root, dan tanpa ribet dalam melakukannya.
Lain lagi jika kita pengguna Xiaomi dimana pada ponsel tersebut bisa mengubah text atau nama operator yang tampil di status bar untuk menggantinya ke nama apa saja sesuai yang kita inginkan.
Cara Menampilkan Nama atau Tulisan di Status Bar Android
Pada percobaan kali ini kami menggunakan ponsel Oppo 1201 dengan ColorOS dengan menggunakan aplikasi iNotify yang sudah tidak ada di play store.
iNotify adalah aplikasi status bar yang bisa melakukan kostumisasi khususnya di status bar untuk mengubah nama operator, mengubah tampilan menu drop down, mengubah icon dan sinyal seperti iPhone.
Pertama kalian download dulu iNotify apk DISINI
Lalu install apk tersebut seperti biasa
Sebelumnya pastikan kamu sudah mengaktifkan unknown source / sumber tidak dikenal pada Setelan > Keamanan untuk menginstal aplikasi APK dari luar play store.
Setelah di install sekarang jalankan aplikasi iNotify
Pilih Customize carrier’s name
Lalu isi tulisan atau teks yang anda mau, misalnya disini saya tulisa SUTEKNO.COM
Lalu klik menu Turn On/Off Notify
Maka anda akan dialihkan ke aksebilitas atau akses pemberitahuan, silahkan centang iNotify
Selesai, kini tampilan status bar Android anda telah berhasil di beri tulisan atau nama sesuai dengan yang di inginkan
Pada tampilan menu status bar atau pemberitahuan juga akan berubah sesuai dengan pengaturan aplikasi yang ada pada iNotify
Aplikasi iNotify sangat cocok buat kalian yang ingin mempercantik tampilan smartphone Android menjadi iPhone. Apalagi dengan menggunakan tema iOS 10 dan juga keyboardnya maka dalam sekejap semua tampilan yang ada di Android kalian akan mirip iphone.
Tampilkan Icon Sinyal dan Persentase Baterai
Secara default memang iNotify akan menampilkan icon sinyal dan persentase baterai. Dan modelnya memang sangat mirip dengan iPhone dimana kalian bisa lihat pada screenshot diatas.
Aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk mengganti tampilan background Notif dengan gambar yang bisa kita pilih. Bahkan untuk warna status bar juga bisa kita ganti sesuai keinginan.
Baca juga : 5 Launcher Keren Dan Ringan Yang Wajib Ada Di Android Anda
Itulah tutorial cara menampilkan nama pada status bar Android tanpa root. Jangan khawatir meskipun iNotify sudah tidak ada di play store lagi, namun aplikasi ini tergolong aman dari virus dan sudah kami uji coba sendiri. Jadi selamat mencoba dan semoga suka.